Sambutan dekan Fakultas Sosial Politik
Ilmu Administrasi Negara merupakan perpaduan antara disiplin ilmu politik dan ilmu manajemen yang bertujuan untuk mewujudkan kinerja pemerintah yang baik (good governance) serta pelayanan masyarakat yang efektif dan efisien. Ilmu Administrasi Negara sangat relevan ditengah kuatnya semangat otonomi daerah dan peningkatan kualitas pelayan public dewasa ini.
DR.AHNES KAROLINA TUMBELAKA M.SI
Identitas Program Studi
Nomor SK Pendirian PS : 121/D/O/2007
Tanggal SK Pendirian PS : 1 Agustus 2007
Pejabat Penandatangan SK Pendirian PS : Satryo Soemantri Brodjonegoro
Dimulainya Penyelenggaraan Program Studi : Agustus 2007
Nomor SK Izin Operasional : 7979/D/T/K-IX/2011
Tanggal SK Izin Operasional : 22 Juli 2011
Peringkat (Nilai) Akreditasi Terakhir: C
Nomor SK BAN-PT : 051/SK/BAN-PT/AK-XV/S/II/2013
Profil Program Studi
Visi : "Terwujudnya Program Studi yang mampu menghasilkan sarjana yang handal, profesional dan berdaya saing dalam bidang Ilmu Administrasi Negara yang berkualitas dan kompetitif serta tanggap terhadap teknologi dan Informasi Global, Profesional berdaya saing tinggiā€¯.-
Misi.
- Untuk mencapai visi yang sudah ditetapkan, program studi ilmu administrasi negara menetapkan misi dalam menjalankan kegiatan belajar dan mengajar, yaitu: Meningkatkan kemampuan dan kompentensi tenaga pendidik dalam proses belajar mengajar;
- Melakukan penataan dan pengkajian kurikulum yang diharapkan mampu menghasilkan lulusan yang handal profesional dan berdaya saing tinggi;
- Menerapkan penggunaan Teknologi terkini dalam proses pembinaan dan proses belajar mengajar sehingga mampu menghasilkan lulusan yang tanggap teknologi dan informasi global;
- Membangun Jejaring yang seluas-luasnya dengan Stake Holder yang ada baik lokal regional dan internasional.
Tujuan.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan, penguasaan dan kompeten dalam bidang ilmu administrasi negara bisnis ;
- Menghasilkan Sarjana Ilmu administrasi negara memiliki keahlian dan memiliki keterampilan dasar dalam penerapan ilmu administrasi negara;
- Menghasilkan lulusan yang analitis, kritis dan tanggap terhadap perkembangan dan perubahan dalam bidang ilmu administrasi negara bisnis serta kemajuan Teknologi dan Informasi;
- Menciptakan lulusan yang mampu memecahkan masalah, berkarakter pimpinan dan mandiri;
- 5. Menciptakan lulusan yang berkualitas dan kompetitif dalam dunia ilmu administrasi negara.
Sasaran.
- Menghasilkan Sarjana Ilmu Administrasi Negara yang memiliki keahlian dalam ilmu administrasi negara bisnis;
- Menghasilkan Sarjana Ilmu Administrasi Negara yang memiliki keterampilan dasar dalam bidang ilmu administrasi negara bisnis;
- Menghasilkan Sarjana Ilmu administrasi negara yang memiliki kemampuan dan keinginan untuk mengembangkan keterampilan dalam bidang ilmu administrasi negara bisnis.